Senin, 25 Maret 2013

Inilah Makanan yang Mengandung Asam Folat

Asam folat (acid folid) adalah vitamin yang larut dalam air. Asam folat dibutuhkan oleh anak-anak maupun dewasa untuk memproduksi sel darah merah dan mencegah anemia. Ibu dalam masa kehamilan juga sangat disarankan untuk banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung asam folat. Hal ini untuk mencegah bayi lahir prematur atau cacat, termasuk cacat sistem saraf (otak) atau cacat tabung saraf (Neural Tube Deffect).

Bagi yang berencana hamil disarankan mengkonsumsi asam folat yang cukup, minimal 4 bulan sebelum kehamilan. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa asupan asam folat atau Vitamin B-9 pada ibu hamil dapat mengurangi risiko melahirkan anak dengan gangguan pertumbuhan, termasuk autisme dan sindroma Asperger. Asam folat juga bermanfaat merangsang lahirnya anak kembar. Sebuah studi yang dilakukan oleh tim Australia menunjukkan bahwa, ibu yang banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung asam folat memiliki kemungkinan lebih besar 40 persen untuk melahirkan anak kembar dibandingkan dengan yang jarang mengkonsumsi asam folat.


makanan yang mengandung asam folat

Manfaat asam folat yang lainnya yaitu mencerahkan kulit, menjaga kesehatan mata, mencegah kerusakan syaraf, meningkatkan kadar testosteron, mencegah penyumbatan arteri, meningkatkan mood bahagia, sampai mencegah alzheimer dan manfaat besar lainnya.

Makanan yang Mengandung Asam Folat


Cukup mudah untuk menemukan makanan yang mengandung asam folat. Sebagian besar makanan tersebut sudah biasa kita konsumsi sehari-hari. Makanan tersebut diantaranya yaitu

1. Sayur-sayuran
Sayuran yang mengandung asam folat antara lain bayam, kangkung, brokoli, daun bawang dan kentang.

2. Buah-buahan
Buah yang mengandung asam folat yaitu pisang, jeruk, tomat, buah bit, dll.

3. Kacang-kacangan
Hampir semua jenis kacang-kacangan mengandung asam folat. Kedelai, kacang panjang, kacang polong, kacang tanah, dan kacang lainnya memiliki kandungan asam folat yang cukup banyak.

Selain itu nutrisi asam folat juga banyak ditemukan pada makanan lain seperti sereal dan roti. Makanan yang telah disebutkan memiliki kandungan asam folat yang sangat dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tubuh.

Jangan lupa bahwa asam folat adalah vitamin yang sangat sensitif terhadap cahaya, oksigen dan suhu tinggi. Untuk itu disarankan mengkonsumsi makanan yang mengandung asam folat dalam kondisi mentah seperti salad. Dan jika butuh dimasak, jangan memasak terlalu lama untuk mencegah berkurangnya kandungan asam folat.

sumber : http://tipsehat4u.blogspot.com 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar